1 Korintus 12:29-31 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)

29. Jadi tidak semua anggota dipilih untuk menjadi rasul, atau untuk bernubuat, atau untuk mengajar. Dan tidak semua kita bisa melakukan keajaiban.

30. Tidak semua kita mempunyai kemampuan untuk menyembuhkan orang sakit, atau untuk berbicara dalam berbagai bahasa Roh. Dan tidak semua bisa menerjemahkan apa yang disampaikan dalam bahasa Roh itu.

31. Tetapi hendaklah kalian semua rindu untuk menerima kemampuan-kemampuan yang lebih penting.Dan saya sekarang akan menunjukkan hal yang terbaik kepada kalian!

1 Korintus 12