Keluaran 30:29-32 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

29. Dengan cara itu harus kaukhususkan barang-barang itu untuk Aku, supaya seluruhnya menjadi suci. Apa saja yang kena mezbah itu harus diserahkan kepada Tuhan, dan siapa saja yang menyentuhnya akan mendapat celaka karena kekuatan kesuciannya.

30. Minyakilah juga Harun dan anak-anaknya supaya mereka ditahbiskan menjadi imam untuk melayani Aku.

31. Katakan kepada bangsa Israel bahwa sepanjang masa minyak upacara itu khusus untuk Aku.

32. Minyak itu tak boleh dituangkan ke atas orang-orang biasa. Jangan membuat minyak semacam itu dengan memakai campuran itu juga. Minyak itu suci, dan harus dianggap sebagai barang suci.

Keluaran 30